
Tugas Akhir D3
TINJAUAN FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB TERJADINYA MISFILE REKAM MEDIS DI BAGIAN FILING RAWAT JALAN RSUD KOTA SALATIGA
XML
Rekam medis yang belum dikelola dengan baik dapat menyebabkan misfile. Berdasarkan hasil studi pendahuluan pada bulan Desember 2022 di ruang filing rawat jalan RSUD Kota Salatiga, ditemukan rata-rata persentase misfile sebesar 3,69% dengan rata-rata misfile per hari sebanyak 10 rekam medis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan faktor-faktor penyebab terjadinya misfile berdasarkan aspek man, money, method, material, dan machine.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan cross sectional. Subjek penelitian terdiri dari kepala instalasi rekam medis, koordinator filing, dan 4 orang petugas filing rawat jalan. Objek penelitian ini adalah misfile di bagian filing rawat jalan. Metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian berdasarkan aspek man yaitu kurangnya ketelitian petugas filing rawat jalan dalam bekerja akibat adanya double job pada petugas. Berdasarkan aspek money yaitu adanya keterlambatan pengadaan barang yang dibutuhkan. Berdasarkan aspek method yaitu terdapat ketidaksesuaian dalam pelaksanaan SPO pengambilan kembali rekam medis rawat jalan dan SPO penyisiran terhadap rekam medis misfile. Berdasarkan aspek material yaitu tidak adanya buku ekspedisi, terkadang tidak ditempelkannya stiker kode warna pada map rekam medis, dan tidak digunakannya tracer (outguide) dalam penyimpanan. Berdasarkan aspek machine yaitu komputer tidak dapat melacak pasien yang dikonsultasikan ke poliklinik lain dan terjadinya error pada jaringan internet.
Informasi Detail
Pernyataan Tanggungjawab |
ERLINA KARTIKASARI
|
---|---|
Pengarang | |
NIM |
P1337437120123
|
Bahasa |
Indonesia
|
Deskripsi Fisik |
xv + 70p.: 21 x 30cm.
|
Dilihat sebanyak |
90
|
Penerbit | DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang : Semarang., 2023 |
---|---|
Edisi | |
Subjek | |
Klasifikasi |
NONE
|