Detail Cantuman

Image of ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY C UMUR 30 TAHUN DI PUSKESMAS WANGON 1 KABUPATEN BANYUMAS

Tugas Akhir DIII

ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY C UMUR 30 TAHUN DI PUSKESMAS WANGON 1 KABUPATEN BANYUMAS

XML

Pergantian Program Millenium Development Goals (MDGs) menjadi
Sustainable Development Goals (SDGs) diharapkan dapat menjadi standar
Indonesia untuk menurunkan AKI dan AKB. Menurut Dinkes Banyumas, AKI
mengalami peningkatan 38 per 100.000 KH di tahun 2019 menjadi 41,55 per
100.000 KH ditahun 2020. AKB mengalami penurunan dari 24 per 1.000 KH di
tahun 2019 menjadi 7,06 per 1.000 KH di tahun 2020. Tujuan dibuatnya Laporan
Tugas Akhir adalah untuk melakukan asuhan kebidanan komperhensif pada Ny.C
umur 30 tahun di Puskesmas Wangon I, meliputi asuhan kebidanan kehamilan,
bersalin, nifas dan bayi baru lahir.
Desain Laporan Tugas Akhir adalah studi kasus dengan menggunakan
pendekatan kebidanan 7 langkah varney dan catatan perkembangan dalam bentuk
SOAP.
Hasil studi kasus ini diperoleh diagnosa G2P1A0 usia kehamilan 37+1
minggu fisiologis, dengan proses persalinan fisiologis yang diikuti masa nifas
fisiologis dan bayi baru lahir fisiologis.
Pada asuhan kebidanan kehamilan terdapat kesenjangan yaitu hasil
pemeriksaan TFU. Pada persalinan didapatkan percepatan pembukaan serviks
pada pemantauan kala I fase aktif namun tidak terjadi komlikasi atau
permasalahan, pada penatalaksanaan terdapat kesenjangan yaitu penggunaan APD
yang kurang lengkap yaitu pada penggunaan penutup kepala, kacamata, sepatu
yang tertutup. Pada masa nifas tidak terdapat kesenjangan dengan penggunaan KB
pascasalin pada nifas 13 jam. Khusus pemberian terapi amoxicillin dan
paracetamol untuk pencegahan infeksi dan pereda rasa nyeri setelah bersalin
sesuai prosedur tetap puskesmas. Pada asuhan kebidanan bayi baru lahir dan
kunjungan neonatus tidak didapatkan kesenjangan.
Kesimpulan dari hasil studi kasus ini yaitu pada penerapan asuhan
kebidanan komprehensif terdapat beberapa kesenjangan antara teori dan praktik di
lahan. Saran bagi bidan untuk tetap melaksanakan asuhan sesuai dengan standar
yang telah ditetapkan.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
YUNI RAHMAWATI
Pengarang
YUNI RAHMAWATI - Pengarang Utama
Riza Amalia - First Advisor
NIM
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
XV + 146p.: ill.; 21 x 29cm.
Dilihat sebanyak
339
Penerbit DIII Kebidanan Purwokerto : Purwokerto.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
YUNI RAHMAWATI. (2022).ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY C UMUR 30 TAHUN DI PUSKESMAS WANGON 1 KABUPATEN BANYUMAS().Purwokerto:DIII Kebidanan Purwokerto

YUNI RAHMAWATI.ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY C UMUR 30 TAHUN DI PUSKESMAS WANGON 1 KABUPATEN BANYUMAS().Purwokerto:DIII Kebidanan Purwokerto,2022.Tugas Akhir DIII

YUNI RAHMAWATI.ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY C UMUR 30 TAHUN DI PUSKESMAS WANGON 1 KABUPATEN BANYUMAS().Purwokerto:DIII Kebidanan Purwokerto,2022.Tugas Akhir DIII

YUNI RAHMAWATI.ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY C UMUR 30 TAHUN DI PUSKESMAS WANGON 1 KABUPATEN BANYUMAS().Purwokerto:DIII Kebidanan Purwokerto,2022.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen