
Tugas Akhir DIII
ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN GASTRITIS DENGAN FOKUS STUDI PENATALAKSANAAN NYERI DENGAN PEMBERIAN JUS PEPAYA
XML
Latar Belakang : Gastritis adalah kondisi lambung dimana terjadi erosi lambung yang telah mencapai sistem pembuluh darah lambung, dapat terjadi secara akut atau kronis. Alternatif terapi herbal untuk meredakan nyeri bisa dengan pengaplikasian pemberian jus buah pepaya (Carica Pepaya) terhadap nyeri kronis pada keluarga dengan gastritis.
Tujuan : Penelitian ini dilakukan untuk melakukan pelaksanaan asuhan keperawatan penatalaksanaan nyeri gastritis melalui pemberian jus papaya pada Tn. S dan Ny. E di Wilayah Kerja Puskesmas Candilama Kota Semarang.
Metode : Metode yang digunakan adalah studi kasus yang dilakukan berdasarkan tahap-tahap asuhan keperawatan meliputi pengkajian, diagnosa, intervensi, implementasi, dan evaluasi keperawatan.
Hasil penelitian : Didapatkan terjadinya penurunan tingkat nyeri dari skala 4 menjadi skala 2 setelah dilakukan tindakan keperawatan non farmakologi yaitu pemberian jus buah papaya selama 5 hari berturut-turut. Dapat disimpulkan bahwa jus buah papaya dapat menurunkan skala nyeri pada pasien gastritis.
Informasi Detail
Pernyataan Tanggungjawab |
VENTIA NIKEN SANTOSO
|
---|---|
Pengarang |
VENTIA NIKEN SANTOSO - Pengarang Utama
Fajar Surachmi - First Advisor Rozikhan - First Examiner Arwani - Second Examiner |
NIM | |
Bahasa |
Indonesia
|
Deskripsi Fisik |
xi + 111p.: ill.; 21 x 33cm.
|
Dilihat sebanyak |
850
|
Penerbit | DIII Keperawatan Kendal : Semarang., 2022 |
---|---|
Edisi | |
Subjek | |
Klasifikasi |
NONE
|