Detail Cantuman

Image of TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA PASIEN PADA IMPLEMENTASI TELEMEDICINE

Tugas Akhir DIII

TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA PASIEN PADA IMPLEMENTASI TELEMEDICINE

XML

Perkembangan era digital melahirkan telemedicine sebagai teknologi bidang kesehatan yang sangat membantu pelayanan kesehatan tanpa terbatas jarak dan waktu. Pada masa pandemi covid 19 penggunaan telemedicine sangat membantu dalam mengurangi mobilitas dan penyebaran virus ditengah pandemi. Data medis pada aplikasi telemedicine bersifat rahasia dan sensitif sehingga perlu dijaga keamanan dan kerahasiaannya. Kemudahan terdapat juga resiko yang mengintai. Resiko kebocoran informasi, miskomunikasi dan ketidakjelasan hak akses menimbulkan ketidakpercayaan pada masyarakat. Pengetahuan masyarakat yang masih awam dengan teknologi dan istilah medis tidak jarang membuat seseorang bertanya kepada pihak lain yang tidak memiliki wewenang. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran implementasi aspek keamanan dan kerahasiaan data medis pada aplikasi telemedicine.
Jenis penelitian ini adalah studi literature dengan menggunakan metode compare literature review. Pengumpulan data dan informasi pada penelitian ini menggunakan jurnal nasional dan internasional dengan tema keamanan dan kerahasiaan data pasien pada aplikasi telemedicine.
Hasil review dari 5 artikel diketahui bahwa gambaran imlpementasi keamanan informasi data medis dapat dilihat dari aspek confidentiality (kerahasiaan), integrity (integritas) dan availability (ketersediaan) dan kerahasiaan informasi dapat ditinjau dari hak akses dan penyimpanan data medis pada aplikasi telemedicine. Kemanan data medis masih terkendala untuk aspek availability karena penggunan media internet sebagai sarana konsultasi bagi pihak pasien yang tidak memiliki jaringan internet yang baik. Selain itu pengkajian lebih lanjut tentang peraturan pemerintah terkait hak akses penyedia layanan telemedicine swasta perlu dilakukan guna meningkatkan nilai kerahasiaan data medis berdasarkan aspek hak akses data pasien.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
FATIMATUNADA
Pengarang
Zefan Adiputra Golo - First Examiner
NIM
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
14 + 0p.: ill.; 21 x 29cm.
Dilihat sebanyak
1230
Penerbit DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang : Semarang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
Zefan Adiputra Golo. (2022).TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA PASIEN PADA IMPLEMENTASI TELEMEDICINE().Semarang:DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang

Zefan Adiputra Golo.TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA PASIEN PADA IMPLEMENTASI TELEMEDICINE().Semarang:DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang,2022.Tugas Akhir DIII

Zefan Adiputra Golo.TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA PASIEN PADA IMPLEMENTASI TELEMEDICINE().Semarang:DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang,2022.Tugas Akhir DIII

Zefan Adiputra Golo.TINJAUAN ASPEK KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA PASIEN PADA IMPLEMENTASI TELEMEDICINE().Semarang:DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang,2022.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen