Detail Cantuman

Image of PENERAPAN UJI KELAIKAN FISIK HIGIENE SANITASI DI INSTALASI GIZI DR. M. ASHARI PEMALANG

Tugas Akhir DIII

PENERAPAN UJI KELAIKAN FISIK HIGIENE SANITASI DI INSTALASI GIZI DR. M. ASHARI PEMALANG

XML

Latar Belakang : Higiene sanitasi memegang peran penting dalam keamanan pangan, pada penelitian pendahuluan RSUD dr. M. Ashari Pemalang ditemukan persyaratan bangunan kurang memenuhi standar dan masih ada perilaku penjamah makanan yang tidak sesuai dengan standar yaitu masih memakai perhiasan, sehingga diadakan penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui higiene sanitasi di instalasi gizi RSUD dr. M. Ashari Pemalang.
Metode Penelitian : Rancangan penelitian deskripsi menggunakan teknik total sampling dengan seluruh populasi dijadikan sampel penelitian. Variabelnya adalah 1) bangunan instalasi gizi meliputi: halaman, konstruksi bangunan, lantai, dinding dan langit-langit, sudut lantai, pintu dan jendela, pencahayaan, penghawaan, pengolahan makanan. 2) fasilitas sanitasi instalasi gizi meliputi: air bersih, air kotor, fasilitas cuci tangan dan toilet, pembuangan sampah. 3) karyawan instalasi gizi meliputi: kesehatan dan perilaku higiene. 4) penyelenggaraan makanan instalasi gizi meliputi: bahan makanan dan perlindungan makanan. 5) peralatan makan dan masak instalasi gizi meliputi: perlindungan peralatan, proses dan fasilitas pencucian. Pengumpulan data menggunakan analisis deskriptif uji kelaikan fisik higiene sanitasi PERMENKES 1096/MENKES/PER/VI/2011.
Hasil : Penilaian aspek bangunan mencapai skor 13 dari 16 bobot penilaian, penilian aspek fasilitas sanitasi mencapai skor 13 dari 13 bobot penilaian, penilaian aspek karyawan mencapai skor 9 dari 11 bobot penilaian, penilaian aspek makanan mencapai skor 15 dari 15 bobot penilaian, penilaian aspek peralatan makan mencapai skor 37 dari 37 bobot penilaian.
Kesimpulan : Rekapitulasi skor akhir 87 atau 94%, instalasi gizi RSUD dr. M. Ashari termasuk memenuhi syarat PERMENKES 1096/MENKES/PER/VI/2011.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
PUTRI NURAINI
Pengarang
PUTRI NURAINI - Pengarang Utama
DYAH NUR SUBANDRIANI - First Advisor
Ana Yuliah Rahmawati - First Examiner
NIM
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
vi + 56p.: ill.; 18 x 29cm.
Dilihat sebanyak
1558
Penerbit DIII Gizi Semarang : Semarang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
PUTRI NURAINI. (2022).PENERAPAN UJI KELAIKAN FISIK HIGIENE SANITASI DI INSTALASI GIZI DR. M. ASHARI PEMALANG().Semarang:DIII Gizi Semarang

PUTRI NURAINI.PENERAPAN UJI KELAIKAN FISIK HIGIENE SANITASI DI INSTALASI GIZI DR. M. ASHARI PEMALANG().Semarang:DIII Gizi Semarang,2022.Tugas Akhir DIII

PUTRI NURAINI.PENERAPAN UJI KELAIKAN FISIK HIGIENE SANITASI DI INSTALASI GIZI DR. M. ASHARI PEMALANG().Semarang:DIII Gizi Semarang,2022.Tugas Akhir DIII

PUTRI NURAINI.PENERAPAN UJI KELAIKAN FISIK HIGIENE SANITASI DI INSTALASI GIZI DR. M. ASHARI PEMALANG().Semarang:DIII Gizi Semarang,2022.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen