Detail Cantuman

Image of ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI

Tugas Akhir DIII

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI

XML

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI

Annisa Dwi Astari ¹, Ramelan ², Arwani ²
¹ Mahasiswa program studi D III Keperawatan Semarang
² Dosen Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Semarang
Email: astarianisa781@gmail.com
Abstrak
Latar belakang: Saat ini stroke merupakan salah satu masalah kesehatan global dengan angka kesakitan dan kematian yang tinggi. Stroke merupakan penyebab utama kecacatan dan penyebab kematian nomor dua di dunia. Kejadian stroke di Indonesia menunjukkan angka yang tidak jauh berbeda. Salah satu jenis strok adalah strok iskemik atau stroke non hemoragik. Stroke non hemoragik dapat menyebabkan kerusakan otak, yang mempengaruhi fungsi kognitif. Insiden gangguan kognitif setelah stroke meningkat tiga kali lipat. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa stroke merupakan prediktor yang kuat dari disfungsi kognitif dan demensia. Tindakan yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah ialah dengan pemberian asuhan keperawatan keluarga sehingga keluarga mampu melaksanakan fungsi perawatan/pemeliharaan kesehatan.
Tujuan: Menggambarkan asuhan keperawatan keluarga pada pasien pasca stroke non hemoragik dengan gangguan penurunan kognitif di wilayah kerja puskesmas cepogo, boyolali.
Metode: Desain penelitian yang digunakan dalam studi kasus ini adalah desain penelitian deskriptif. Sampling yang digunakan meliputi 1 keluarga.
Hasil: Diagnosa yang muncul yaitu ketidakefektifan pemeliharaan kesehatan dan hambatan mobilitas fisik berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga dalam merawat anggota keluarga yang mengalami stroke. Perencanaan disusun untuk mengatasi masalah yang ada dan lebih difokuskan pada masalah ketidakefektifan pemeliharaan kesehatan dalam mencegah gangguan penurunan kognitif pada pasien pasca stroke non hemoragik. Kedua diagnosis dilakukan implementasi sesuai perencanaan dan keluarga serta memperhatikan serta mengikuti arahan yang diberikan. Hasil evaluasi menunjukkan keluarga mampu mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Simpulan: Pemberian asuhan keperawatan dapat meningkatkan kemampuan keluarga dalam melaksanakan fungsi perawatan/pemeliharaan kesehatan sehingga masalah kesehatan keluarga dapat teratasi.

Kata kunci: Asuhan keperawatan, Keluarga, Ketidakefektifan pemeliharaan kesehatan


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Ramelan Sugijana, S.Pd. M.Kes. dan Assoc, Prof. Dr. Arwani SKM, BN (HONS), MN
Pengarang
ANNISA DWI ASTARI - Pengarang Utama
NIM
P1337420118074
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xii + 135 p.; Bibl.; Ilus.; 18 cm x 29 cm.
Dilihat sebanyak
822
Penerbit DIII KEPERWATAN SEMARANG : Boyolali.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
ANNISA DWI ASTARI. (2021).ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI().Boyolali:DIII KEPERWATAN SEMARANG

ANNISA DWI ASTARI.ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI().Boyolali:DIII KEPERWATAN SEMARANG,2021.Tugas Akhir DIII

ANNISA DWI ASTARI.ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI().Boyolali:DIII KEPERWATAN SEMARANG,2021.Tugas Akhir DIII

ANNISA DWI ASTARI.ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA PASIEN PASCA STROKE NON HEMORAGIK DENGAN GANGGUAN PENURUNAN KOGNITIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEPOGO, BOYOLALI().Boyolali:DIII KEPERWATAN SEMARANG,2021.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen