Detail Cantuman

Image of TEKNIK COMPRESSED SENSING PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOPANCREATOGRAPHY SEKUEN 3D NAVIGATORY TRIGGERED

Skripsi D IV

TEKNIK COMPRESSED SENSING PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOPANCREATOGRAPHY SEKUEN 3D NAVIGATORY TRIGGERED

XML

Sekuen T2 TSE dengan navigatory triggered merupakan sekuen yang sering digunakan pada 3D MRCP. Salah satu kelemahan utama sekuen 3D MRCP navigatory triggered yaitu waktu akuisisi lama yang membuatnya rentan terhadap motion artifact. Untuk mengatasi kelemahan tersebut yaitu dengan penerapan teknik compressed sensing. Compressed sensing merupakan teknik untuk mempercepat akuisisi MRI dengan memperoleh lebih sedikit data melalui undersampling pada k-space. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan compressed sensing terhadap kualitas citra dan informasi anatomi citra serta mengetahui kelebihan dan kekurangan penggunaan compressed sensing pada sekuen 3D MRCP navigatory triggered.
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan literature review. Basis data yang digunakan dalam melakukan review artikel yaitu sciencedirect, NCBI, dan Google Scholar. Jumlah artikel yang dianalisis yaitu delapan artikel. Pengolahan data dilakukan dengan mengekstraksi isi artikel meliputi nama penulis, judul penelitian, tahun terbit, tujuan, metode, dan hasil penelitian. Analisis data dilakukan secara deskriptif dengan membandingkan temuan artikel yang direview dengan teori dari textbook dan artikel penelitian lainnya.
Hasil penelitian ini menunjukkan penerapan compressed sensing pada 3D MRCP navigatory triggered dapat mengurangi waktu akusisi sekitar 50%, menghasilkan kualitas citra dan visualisasi duktus duktus kecil pada sistem pancreatobiliary lebih baik dibandingkan sekuen tanpa compressed sensing, serta cocok diaplikasikan pada pasien nonkooperatif. Kelemahan dari sekuen 3D MRCP navigatory triggered dengan compressed sensing yaitu masih terdapat motion artifact dan blurring akibat efek denoising pada proses rekonstruksi compressed sensing. Pengaturan parameter acceleration factor pada penerapan compressed sensing penting dilakukan untuk mendapatkan kualitas citra dan reduksi scan time yang optimal.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Rini Indrati, S.Si, M.Kes dan Kasimin, SH, M.Kes
Pengarang
JANNATIN ALIYAH MA'RIF - Pengarang Utama
NIM
P1337430217073
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xiii + 82 p.; Bibl.; Ilus.; 21 x 29 cm.
Dilihat sebanyak
712
Penerbit SARJANA TERAPAN TEKNIK RADIODIAGOSTIK DAN RADIOTERAPI : Semarang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
JANNATIN ALIYAH MA'RIF. (2021).TEKNIK COMPRESSED SENSING PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOPANCREATOGRAPHY SEKUEN 3D NAVIGATORY TRIGGERED().Semarang:SARJANA TERAPAN TEKNIK RADIODIAGOSTIK DAN RADIOTERAPI

JANNATIN ALIYAH MA'RIF.TEKNIK COMPRESSED SENSING PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOPANCREATOGRAPHY SEKUEN 3D NAVIGATORY TRIGGERED().Semarang:SARJANA TERAPAN TEKNIK RADIODIAGOSTIK DAN RADIOTERAPI,2021.Skripsi D IV

JANNATIN ALIYAH MA'RIF.TEKNIK COMPRESSED SENSING PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOPANCREATOGRAPHY SEKUEN 3D NAVIGATORY TRIGGERED().Semarang:SARJANA TERAPAN TEKNIK RADIODIAGOSTIK DAN RADIOTERAPI,2021.Skripsi D IV

JANNATIN ALIYAH MA'RIF.TEKNIK COMPRESSED SENSING PADA PEMERIKSAAN MAGNETIC RESONANCE CHOLANGIOPANCREATOGRAPHY SEKUEN 3D NAVIGATORY TRIGGERED().Semarang:SARJANA TERAPAN TEKNIK RADIODIAGOSTIK DAN RADIOTERAPI,2021.Skripsi D IV



Dirujuk oleh 0 dokumen