Detail Cantuman

Image of SOSIALISASI DAN PENERAPAN PERAWATAN LUKA PADA
TATANAN MASYARAKAT AWAM DAN KADER KESEHATAN
DI DESA JOMBLANG

Hasil Penelitian Dosen

SOSIALISASI DAN PENERAPAN PERAWATAN LUKA PADA TATANAN MASYARAKAT AWAM DAN KADER KESEHATAN DI DESA JOMBLANG

XML

Abstrak
Sosialisasi Dan Penerapan Perawatan Luka
Pada Tatanan Masyarakat Awam Dan Kader Kesehatan Di Desa Jomblang
Heru Purnomo; Mu’awanah; Jarot Sugiharta; M. Nur Mudhofar;
Ayu Dwi Endarwati; Ummu Habibah; Umi Istifaiyah; Muhamad Irhamul Huda P;
Anang Hananto
Latar belakang, Permasalahan kesehatan berkaiatan dengan perawatan luka, masih
banyak ditemukan ketidaktahuan masyarakat tentang perawatan luka yang benar,
bahkan masih ditemukan salah kaprah dalam perawatan luka. Sehingga masyarakat
sangat diperlukan paparan informasi tentang perawatan luka yang benar. Masyarakat
yang memiliki potensi untuk mengembangkan kemampuanya dalam perawatan luka
salah satunya adalah Kader Kesehatan. Peran kader kesehatan dalam perawatan luka
sangat penting untuk memberikan pertolongan awal yang tepat guna mengkondisikan
luka menjadi optimal serta mengawali penyembuhan luka berlangsung dengan baik.
Kader Kesehatan yang perlu diberikan informasi tentang perawatan luka adalah Desa
Jomblang Kecamatan Jepon Kabupaten Blora, karena desa tersebut merupakan daerah
binaan Prodi Keperawatan Blora.
Tujuan kegiatan ini diantaranya peserta pelatihan mampu mengembangkan
pengetahuan, dan ketrampilan tentang perawatan luka
Metode pengabmas yang digunakan yaitu curah pendapat, ceramah, tanya jawab, dan
simulasi. Kegiatan pelatihan dilaksanakan selama 4 hari dengan penjabaran waktu teori
10 jam dan waktu praktek 10 jam yang diikuti 40 kader kesehatan.
Hasil kegiatan pengabmas nilai Pre Test rata – rata 39,5 sedangkan nilai Post Test rata
– rata 70,13, sehingga setelah dilakukan pelatihan terjadi peningkatan nilai rata –rata
ujian. Uji Beda nilai Pre Test dan Post Test Pelatihan Peran Kader Kesehatan dalam
Penerapan Perawatan Luka di Desa Jomblang dengan nilai sig (2-tailed = 0,000) lebih
kecil dari ½  (0,025), sehingga pelatihan peran kader kesehatan dalam penerapan
perawatan luka di Desa Jomblang berpengaruh terhadap hasil Post Test.
Pembahasan didapatkan bahwa hasil pelatihan tersebut sesuai dengan pendapat
Notoatmojo (2007) yang menyatakan bahwa dengan mengikuti kegiatan pelatihan dapat
meningkatkan pengetahuan dan pemahaman seseorang sesuai pengalaman / situasi yang
pernah dialami.
Simpulan hasil Pengabmas yaitu pelatihan peran kader kesehatan dalam penerapan
perawatan luka dapat meningkatkan pengetahuan tentang perawatan luka.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang
Heru Purnomo, S.Kep, Ners, M.Kes - Pengarang Utama
Jarot Sugiharta - Pengarang Tambahan
Mu’awanah - Pengarang Tambahan
Muhamad Nor Mudhofar - Pengarang Tambahan
NIM
4008087201
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
p. 11
Dilihat sebanyak
877
Penerbit Prodi Keperawatan Blora : Blora.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
Heru Purnomo, S.Kep, Ners, M.Kes. (2018).SOSIALISASI DAN PENERAPAN PERAWATAN LUKA PADA TATANAN MASYARAKAT AWAM DAN KADER KESEHATAN DI DESA JOMBLANG().Blora:Prodi Keperawatan Blora

Heru Purnomo, S.Kep, Ners, M.Kes.SOSIALISASI DAN PENERAPAN PERAWATAN LUKA PADA TATANAN MASYARAKAT AWAM DAN KADER KESEHATAN DI DESA JOMBLANG().Blora:Prodi Keperawatan Blora,2018.Hasil Penelitian Dosen

Heru Purnomo, S.Kep, Ners, M.Kes.SOSIALISASI DAN PENERAPAN PERAWATAN LUKA PADA TATANAN MASYARAKAT AWAM DAN KADER KESEHATAN DI DESA JOMBLANG().Blora:Prodi Keperawatan Blora,2018.Hasil Penelitian Dosen

Heru Purnomo, S.Kep, Ners, M.Kes.SOSIALISASI DAN PENERAPAN PERAWATAN LUKA PADA TATANAN MASYARAKAT AWAM DAN KADER KESEHATAN DI DESA JOMBLANG().Blora:Prodi Keperawatan Blora,2018.Hasil Penelitian Dosen



Dirujuk oleh 0 dokumen