Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi D IV

FAKTOR-FAKTOR RESIKO PADA IBU HAMIL YANG BERHUBUNGAN DENGAN KOMPLIKASI PERSALINAN

XML

ABSTRAK
Hartatik 1), Sri Winarsih2), Munayarokh3)
Faktor-Faktor Resiko pada Ibu Hamil yang Berhubungan dengan
Komplikasi Persalinan
96 halaman + 10 tabel + 3 bagan + 7 lampiran
Di Wilayah kerja Puskesmas Bejen, pada tahun 2019, tercatat 130 (44,82%) dari
290 ibu melahirkan adalah kehamilan dengan resiko tinggi dengan rincian 10%
ibu hamil resiko tinggi karena faktor paritas, 13,79 % karena faktor umur, 2,41 %
karena jarak kehamilan, 12,76% karena kurang energi kronis (kek) dan 5,86%
karena faktor lainnya . Dari jumlah kehamilan resiko tinggi tersebut diatas, yang
mengalami komplikasi persalinan karena faktor paritas 44,82%, karena faktor
umur 50%, karena jarak kehamilan 28,57%, dan karena kurang energi kronis
(kek) 54,05 %. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor resiko ibu
hamil yang berhubungan dengan komplikasi persalinan di wilayah kerja
Puskesmas Bejen Kecamatan Bejen Kabupaten Temanggung tahun 2019.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif retrospektif dengan desain
case control. Penelitian ini dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Bejen
Kabupaten Temanggung dengan sampel 148 responden. Teknik sampel dalam
penelitian ini adalah Systematic Random Sampling dengan interval 4. Analisis
data menggunakan analisis univariate dan analisis bivariate dengan uji chi square.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara paritas, umur, jarak
kelahiran dan kekurangan energi kronis (KEK) dengan komplikasi persalinan.
Berdasarkan hasil penelitian, hubungan keempat variabel dengan komplikasi
persalinan adalah paritas (p=0,002), umur (p=0,001), jarak kelahiran (p=0,000),
dan kekurangan energi kronis (p=0,000).
Saran : Masyarakat dan ibu melakukan pendewasaan usia perkawinan, tidak
melakukan diet ketat secara mandiri dan sembarangan, serta merencanakan dan
mengatur jarak kelahiran. Puskesmas agar memberikan edukasi kepada
masyarakat untuk melakukan pendewasaan usia perkawinan, memperhatikan


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Sri Winarsih
Pengarang
HARTATIK - Pengarang Utama
NIM
HARTATIK
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
96 hlm. 10 tabel, 3 bagan, 7 lamp.
Dilihat sebanyak
715
Penerbit DIV KEBIDANA MAGELAN : Magelang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
HARTATIK. (2020).FAKTOR-FAKTOR RESIKO PADA IBU HAMIL YANG BERHUBUNGAN DENGAN KOMPLIKASI PERSALINAN().Magelang:DIV KEBIDANA MAGELAN

HARTATIK.FAKTOR-FAKTOR RESIKO PADA IBU HAMIL YANG BERHUBUNGAN DENGAN KOMPLIKASI PERSALINAN().Magelang:DIV KEBIDANA MAGELAN,2020.Skripsi D IV

HARTATIK.FAKTOR-FAKTOR RESIKO PADA IBU HAMIL YANG BERHUBUNGAN DENGAN KOMPLIKASI PERSALINAN().Magelang:DIV KEBIDANA MAGELAN,2020.Skripsi D IV

HARTATIK.FAKTOR-FAKTOR RESIKO PADA IBU HAMIL YANG BERHUBUNGAN DENGAN KOMPLIKASI PERSALINAN().Magelang:DIV KEBIDANA MAGELAN,2020.Skripsi D IV



Dirujuk oleh 0 dokumen