
Skripsi D IV
EFEKTIVITAS KONSUMSI PELECING KANGKUNG DAN TABLET FE TERHADAP PENINGKATAN KADAR HEMOGLOBIN PADA IBU HAMIL ANEMIA DI WILAYAH PUSKESMAS PAGESANGAN KOTA MATARAM NUSA TENGGARA BARAT
XML
Anemia adalah suatu keadaan dimana kadar hemoglobin dalam darah di bawah normal. Hal ini bisa disebabkan oleh kurangnya zat gizi untuk pembentukan darah, seperti kekurangan zat besi, asam folat, ataupun vitamin-vitamin B12. Anemia yang paling sering terjadi terutama pada ibu hamil adalah anemia karena kekurangan zat besi (Fe), sehingga lebih dikenal dengan istilah anemia gizi besi (AGB). tahun 2017 terdapat 1266 ibu hamil dengan anemia atau 11, 99%.
Tujuan penelitian untuk mengetahui dan menganalisa peningkatan kadar hemoglobin ibu hamil anemia.
Rancangan penelitian quasi eksperimen. Jumlah sampel seluruh ibu hamil trimester III sebanyak 30 responden. Pengambilan sampel dengan cara mendatangi setiap ibu hamil dan memberikan lot ganjil dan genap untuk menentukan kelompok kontrol dan kelompok intervensi. dianalisis dengan paired T test.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok intervensi yang diberikan pelecing dan tablet Fe menunjukkan kenaikan kadar hemoglobin sebesar 0,854 gr/dl sedangkan pada kelompok kontrol hanya mengkonsumsi tablet Fe saja menunjukkan kenaikan sebesar 0,140 gr/dl hal tersebut menunjukkan bahwa ada perbedaan kenaikan kadar hemoglobin yang signifikan pada pemberian pelecing kangkung dan tablet dibandingkan dengan pemberian tablet Fe saja terhadap ibu hamil anemia di Puskesmas pagesangan dengan nilai p (0,000) < (0,05).
Diharapkan petugas kesehatan dapat memberikan penyuluhan tentang cara pencegahan timbulnya anemia, baik berupa pola konsumsi yang baik dan cara menjaga kesehatan selama kehamilan
Informasi Detail
Pernyataan Tanggungjawab |
Sri Wahyuni M, SKp.Ns, M.Kes. dan Intan Nugraheni, S.SiT.M.Kes.
|
---|---|
Pengarang |
Fairuz - Pengarang Utama
|
NIM |
P1337424418067
|
Bahasa |
Indonesia
|
Deskripsi Fisik |
118
|
Dilihat sebanyak |
681
|
Penerbit | Sarjana Terapan Kebidanan Semarang : Semarang., 2019 |
---|---|
Edisi | |
Subjek | |
Klasifikasi |
NONE
|