Detail Cantuman

Image of GAMBARAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI SEBELUM TIDUR MALAM DAN KARIES GIGI PADA SISWA KELAS 7
SMP 9 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMA

Tugas Akhir DIII

GAMBARAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI SEBELUM TIDUR MALAM DAN KARIES GIGI PADA SISWA KELAS 7 SMP 9 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMA

XML

Masalah kesehatan dipengaruhi oleh 4 faktor, yaitu faktor lingkungan, keturunan, pelayanan kesehatan serta faktor perilaku. Di Indonesia faktor perilaku masyarakat yang belum menyadari pentingnya pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut menjadi penyebab terjadinya masalah kesehatan gigi dan mulut. Menggosok gigi yang optimal adalah setelah makan pagi dan sebelum tidur malam. Masalah gigi yang paling utama terjadi pada usia sekolah adalah karies gigi. Oleh karena itu, perawatan gigi yang baik penting diajarkan dan diterapkan selama usia sekolah. Hasil kegiatan penjaringan anak kelas 7 SMP 9 Purwokerto tahun 2018 ditemukan masih banyak anak yang giginya berlubang. Dalam satu kelas dari 30 anak ditemukan 20 anak yang giginya berlubang. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran kebiasaan menggosok gigi sebelum tidur malam dan karies gigi pada siswa kelas 7 SMP 9 Purwokerto.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Sampel yang digunakan sebesar 15% dari total populasi terjangkau yaitu 40 siswa yang diambil dengan metode simple random sampling. Kebiasaan menggosok gigi diukur menggunakan cek list dan untuk karies gigi diukur menggunakan inspeksi dengan alat diagnostik. Analisis data dilakukan secara deskriptif, menggambarkan hasil penelitian dan disajikan dalam bentuk distribusi atau tabel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang memiliki kebiasaan buruk menggosok gigi sebelum tidur malam yaitu 20 siswa (50%). Sebagian besar siswa memiliki karies gigi yaitu sejumlah 28 siswa (70%). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa siswa dengan kebiasaan menggosok gigi malam yang buruk maka akan memiliki karies gigi dan sebaliknya siswa dengan kebisaan menggosok gigi malam yang baik tidak memiliki karies gigi.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Suwarsono, S.Pd, S.Si.T, M.Pd ; drg. Endah Aryati Ekoningtyas, MDSc
Pengarang
Riana Yuni Wulandari - Pengarang Utama
NIM
P1337425118146
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xii+ 29 hlm.: Bibl.; 29 cm
Dilihat sebanyak
789
Penerbit PRODI D III KEPERAWATAN GIGI : Semarang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
081

Lampiran Berkas

Citation
Riana Yuni Wulandari. (2019).GAMBARAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI SEBELUM TIDUR MALAM DAN KARIES GIGI PADA SISWA KELAS 7 SMP 9 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMA().Semarang:PRODI D III KEPERAWATAN GIGI

Riana Yuni Wulandari.GAMBARAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI SEBELUM TIDUR MALAM DAN KARIES GIGI PADA SISWA KELAS 7 SMP 9 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMA().Semarang:PRODI D III KEPERAWATAN GIGI,2019.Tugas Akhir DIII

Riana Yuni Wulandari.GAMBARAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI SEBELUM TIDUR MALAM DAN KARIES GIGI PADA SISWA KELAS 7 SMP 9 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMA().Semarang:PRODI D III KEPERAWATAN GIGI,2019.Tugas Akhir DIII

Riana Yuni Wulandari.GAMBARAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI SEBELUM TIDUR MALAM DAN KARIES GIGI PADA SISWA KELAS 7 SMP 9 PURWOKERTO KABUPATEN BANYUMA().Semarang:PRODI D III KEPERAWATAN GIGI,2019.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen