Detail Cantuman

No image available for this title

Tugas Akhir DIII

HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN SUMBER NATRIUM DAN RIWAYAT KELUARGA DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA SISWA DI SMP IT (ISLAM TERPADU) PAPB SEMARANG

XML

ABSTRAK
Latar Belakang : Banyak faktor yang dapat menyebabkan terjadinya hipertensi pada remaja. Pola makan dan riwayat keluarga merupakan faktor risiko yang dijumpai pada remaja. Prevalensi hipertensi pada remaja di Indonesia menurut Riskesdas Nasional pada tahun 2013 mencapai 8,7%. Penelitian pendahuluan didapatkan prevalensi hipertensi siswa kelas VII dan VIII SMP IT PAPB Semarang sebesar 17,6%.
Tujuan Penelitian : Mengetahui hubungan antara pola makan sumber natrium dan riwayat keluarga dengan kejadian hipertensi pada siswa di SMP IT PAPB Semarang.
Rancangan Penelitian : Jenis penelitian ini adalah gizi masyarakat dengan metode kasus kontrol. Jumlah sampel penelitian sebanyak 41 siswa kasus dan 41 siswa kontrol. Data yang dikumpulkan adalah tekanan darah, BB, dan TB yang dilakukan pengukuran langsung. Konsumsi makanan sumber natrium dan riwayat keluarga dengan metode wawancara menggunakan kuesioner. Untuk mengetahui hubungan antar variabel digunakan uji Chi-Square test.
Hasil Penelitian : Hasil penelitian menunjukan bahwa pola makan sumber natrium kategori sering pada kelompok hipertensi sebanyak 22 sampel (53,7%) dan pada kelompok tidak hipertensi sebanyak 17 sampel (41,5%). Riwayat keluarga ada pada kelompok hipertensi sebanyak 3 sampel (7.3%) dan pada kelompok tidak hipertensi sebanyak 8 sampel (19,5%). Hasil uji Chi-Square, hubungan antara pola makan sumber natrium dan riwayat keluarga dengan kejadian hipertensi didapatkan nilai p value 0.377 dan 0.194 (p > 0.05).
Kesimpulan : Tidak ada hubungan antara pola makan sumber natrium dan riwayat keluarga dengan kejadian hipertensi. Disarankan untuk mengadakan kegiatan penyuluhan tentang hipertensi dan faktor lain yang mempengaruhi hipertensi seperti asupan lemak, obesitas, aktivitas fisik, kebiasaan merokok, stress, dan kebiasaan mengkonsumsi alkohol.
Kata kunci : hipertensi, siswa SMP, pola makan sumber natrium, riwayat keluarga
Daftar Pustaka : 34 (1996 – 2014)


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
SRI NOOR MINTARSIH, SKM, M.Kes
Pengarang
Vivi Putri Santoso - Pengarang Utama
NIM
P1337431114023
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
X, 5 bab, 59 halaman ; ilus 29 cm
Dilihat sebanyak
754
Penerbit Prodi DIII Gizi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : POLTEKKES KEMENKES SEMARANG.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
Vivi Putri Santoso. (2017).HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN SUMBER NATRIUM DAN RIWAYAT KELUARGA DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA SISWA DI SMP IT (ISLAM TERPADU) PAPB SEMARANG().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIII Gizi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

Vivi Putri Santoso.HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN SUMBER NATRIUM DAN RIWAYAT KELUARGA DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA SISWA DI SMP IT (ISLAM TERPADU) PAPB SEMARANG().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIII Gizi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2017.Tugas Akhir DIII

Vivi Putri Santoso.HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN SUMBER NATRIUM DAN RIWAYAT KELUARGA DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA SISWA DI SMP IT (ISLAM TERPADU) PAPB SEMARANG().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIII Gizi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2017.Tugas Akhir DIII

Vivi Putri Santoso.HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN SUMBER NATRIUM DAN RIWAYAT KELUARGA DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA SISWA DI SMP IT (ISLAM TERPADU) PAPB SEMARANG().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIII Gizi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2017.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 1 dokumen