Repository Polkesmar sedang dalam proses peningkatan sistem 🚀. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. 🙏 | The Polkesmar Repository is in the process of upgrading the system 🚀. Sorry for the inconvenience. 🙏
logo
Repository
Poltekkes Semarang

Identifikasi Cemaran Total Bakteri Coliform pada Air Minum Isi Ulang Biasa (uv) dan Air Minum Isi Ulang Ro (reverse Osmosis) di Wilayah Kecamatan Purwokerto Utara

By.  Cita Finandhia Putri Pratama  •  2024
Read
No image available for this title

About this edition

NIM:
P1337434121098
Page count:
88
Published:
2024
Format:
Artikel Dosen
Publisher:
DIII Analis Kesehatan Semarang
Language:

Peningkatan kesadaran akan pentingnya kualitas air minum telah menjadi 

fokus utama dalam upaya pencegahan penyakit yang terkait dengan air 

terkontaminasi, seperti diare. Bakteri Coliform khususnya, merupakan indikator 

utama kontaminasi air dengan tinja dan telah terbukti menjadi penyebab 

signifikan dari penyakit diare, terutama pada anak-anak. Penelitian ini membahas 

dampak kontaminasi bakteri Coliform yang ditularkan melalui lalat dari tinja 

terhadap kejadian diare, serta pentingnya pengurangan bakteri Coliform untuk 

kesehatan masyarakat. WHO pada tahun 2019 menyatakan bahwa bakteri ini 

menyebabkan kematian sekitar 370.000 anak di bawah usia 5 tahun di seluruh 

dunia. Di Indonesia, diare menyerang 6,8% populasi dengan prevalensi tertinggi 

pada anak usia 1-4 tahun sebesar 11,5%. Data Profil Kesehatan Kabupaten 

Banyumas tahun 2022 mencatat 12.254 kasus diare pada semua umur dan 3.573 

kasus pada balita.

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui cemaran total bakteri Coliform

pada air minum isi ulang di Wilayah Kecamatan Purwokerto Utara. Sampel dalam 

penelitian ini adalah air minum isi ulang dari 16 depot, terdiri dari 11 depot air 

minum isi ulang biasa (UV) dan 5 depot air minum isi ulang RO yang ada di 

wilayah Kecamatan Purwokerto Utara. Jenis penelitian yang digunakan adalah 

deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dengan total sampling (non 

probability sampling). Penelitian dilakukan di UPTD Laboratorium Kesehatan 

Masyarakat Banyumas.

Hasil Penelitian ini dengan sampel sebanyak 16 dan berasal dari 2 jenis air 

yaitu UV dan RO yang di periksa di peroleh 4 sampel positif adanya cemaran 

bakteri Coliform.

Kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu dari 16 sampel air Depot Air 

Minum Isi Ulang (DAMIU) di Kecamatan Purwokerto Utara yang di periksa 

didapatkan 75% sampel (12 sampel) bebas dari bakteri Coliform (0 cfu/100 ml).

25% sampel (4 sampel) terkontaminasi bakteri Coliform dengan nilai MPN 

tertinggi 240 cfu/100 ml. Secara keseluruhan, higiene dan sanitasi di DAMIU, 

meliputi tempat, peralatan, pekerja, dan jenis air baku, berada dalam kategori baik 

dengan persentase 75-100%.

Source: Abstract

Graph of Concepts

Similar collection

Similar collection not available

About the work

Approval date: June 13, 2024

Author

Cita Finandhia Putri Pratama
Pengarang Utama
Profile

Personal Name

Search Cita Finandhia Putri Pratama
Ichsan Hadipranoto
First Advisor
Profile

Personal Name

Search Ichsan Hadipranoto
Ichsan Hadipranoto
First Examiner
Profile

Personal Name

Search Ichsan Hadipranoto
Ichsan Hadipranoto
Second Examiner
Profile

Personal Name

Search Ichsan Hadipranoto
Teguh Budiharjo
Chief Examiner
Profile

Personal Name

Search Teguh Budiharjo