Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi D IV

PENGARUH KONSUMSI SUKUN UNTUK MEMBANTU PENYERAPAN TABLET FE TERHADAP PERUBAHAN KADAR HEMOGLOBIN IBU HAMIL

XML

Poltekkes Kemenkes Semarang Jurusan Kebidanan Semarang Program Studi Diploma IV Kebidanan Magelang 2019 ABSTRAK Nurhidayati1), Puji Hastuti2), Tuti Sukini3) Pengaruh Konsumsi Sukun untuk Membantu Penyerapan Tablet Fe Terhadap Perubahan Kadar Hemoglobin Ibu Hamil 81 Halaman + 8 Tabel + 11 Lampiran Penyerapan zat besi dipengaruhi ketersediaan vitamin C untuk membantu mereduksi besi ferri (Fe3+) menjadi ferro (Fe2+) dalam usus halus sehingga mudah diabsorbsi. Vitamin C menambah keasaman sehingga meningkatkan penyerapan zat besi hingga 30%. Kandungan vitamin C buah sukun bervariasi 29 – 62 mg per 100 gram sehingga buah sukun dapat merupakan alternatif konsumsi makanan untuk meningkatkan penyerapan zat besi. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh konsumsi sukun untuk membantu penyerapan tablet Fe terhadap perubahan kadar hemoglobin ibu hamil. Jenis penelitian Quasy experiment (eksperimen semu) dengan rancangan penelitian Non–rondomized Control Group Pretest – Postest Design. Populasi penelitian seluruh ibu hamil di wilayah kerja UPTD Puskesmas Kroya I, besar sampel menggunakan minimal penelitian eksperimental yaitu 32 ibu hamil, terdiri dari 16 sampel kelompok perlakuan dan 16 sampel kelompok kontrol. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dan Photometer 4010 Boehringer Mannheim ketelitian 0,01 g/dL. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat perbedaan rerata kadar hemoglobin ibu hamil sebelum intervensi konsumsi sukun (nilai probabilitas 0,246), terdapat perbedaan rerata kadar hemoglobin ibu hamil setelah intervensi konsumsi sukun (nilai probabilitas 0,001), dan terdapat perubahan kadar hemoglobin ibu hamil menunjukkan kenaikan rerata kadar hemoglobin pada kelompok perlakuan sebesar 1,669 gr% sedangkan pada kelompok kontrol rerata kadar hemoglobin turun sebesar 0,088 gr% serta terdapat pengaruh konsumsi sukun untuk membantu penyerapan tablet Fe terhadap perubahan kadar hemoglobin ibu hamil (nilai probabilitas 0,000).
Pustaka : 50 (2008 – 2017)
2Pembimbing I Prodi DIV Kebidanan Magelang Politeknik Kesehatan Semarang


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Puji Hastuti
Pengarang
Nurhidayati - Pengarang Utama
NIM
P1337424518139
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
-
Dilihat sebanyak
643
Penerbit Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : .,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
Nurhidayati. (2018).PENGARUH KONSUMSI SUKUN UNTUK MEMBANTU PENYERAPAN TABLET FE TERHADAP PERUBAHAN KADAR HEMOGLOBIN IBU HAMIL().:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

Nurhidayati.PENGARUH KONSUMSI SUKUN UNTUK MEMBANTU PENYERAPAN TABLET FE TERHADAP PERUBAHAN KADAR HEMOGLOBIN IBU HAMIL().:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Skripsi D IV

Nurhidayati.PENGARUH KONSUMSI SUKUN UNTUK MEMBANTU PENYERAPAN TABLET FE TERHADAP PERUBAHAN KADAR HEMOGLOBIN IBU HAMIL().:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Skripsi D IV

Nurhidayati.PENGARUH KONSUMSI SUKUN UNTUK MEMBANTU PENYERAPAN TABLET FE TERHADAP PERUBAHAN KADAR HEMOGLOBIN IBU HAMIL().:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Skripsi D IV



Dirujuk oleh 0 dokumen