Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi Profesi

APLIKASI THEORY OF PLANNED BEHAVIOUR (TPB) TERHADAP NIAT AKSEPTOR MEMILIH METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG (MKJP)

XML

INTISARI
Latar belakang: Perilaku masyarakat Indonesia sehat 2025 diharapkan bersifat proaktif. PUS Provinsi Jawa Tengah tahun 2016 sebanyak 6.727.894. Peserta KB aktif 78,6 %. Jenis kontrasepsi yang banyak digunakan adalah KB suntik 54,2%. Masing-masing kontrasepsi mempunyai syarat pemakaian, keuntungan, efek samping, kerugian dan aturan tertentu dalam penggunaannya, serta batas penggunaan.(BKKBN, 2013:U-25). Tujuan penelitian untuk mengetahui aplikasi theory of planned behaviour terhadap niat akseptor memilih MKJP, Metode Penelitian: Jenis penelitian analitik korelasional dengan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel akseptor probability sampling yaitu sampling purposive sebanyak 146, secara undian. Teknik pengambilan data menggunakan kuisioner. Analisis data dilakukan dengan uji statistik Kendal's tau-b. Hasil penelitian: attitude toward dalam memilih MKJP dengan kategori yakin 91 (62,3%) responden, subjectif norm dalam memilih MKJP dengan kategori yakin 85 (58,2%) responden, perceived behaviour control dalam memilih MKJP 109 (74,7%) responden dan behaviour intention dalam memilih MKJP dengan kategori berniat 94 (94,4%) responden. Tidak hubungan attitude sebagai penentu intention dengan intenion behaviour dalam memilih MKJP, dengan nilai signifikansi 0,847 > α 0,05 dan hipotesis dinyatakan Ha ditolak. Tidak ada hubungan subjective norm sebagai penentu intention dengan intenion behaviour dalam memilih MKJP, dengan nilai signifikansi 0,970 > α 0,05 dan hipotesis dinyatakan Ha ditolak. Ada hubungan perceived behavior sebagai penentu intention dengan intenion behaviour dalam memilih MKJP, dengan nilai signifikansi 0,020 < α 0,05 dan hipotesis dinyatakan Ha diterima. Saran: Diharapkan bagi akseptor dalam hal memilih MKJP agar memahami pengertian, tujuan pemakaian, manfaat, kerugian , efek samping, persyaratan pemakaian, dan mencari informasi pada petugas kesehatan, mengenali kondisi kesehatann, serta mencari dukungan dari keluarga dan lingkungan sekitarnya dalam menentukan memilih jenis kontrasepsi.
Kata kunci : Aplikasi TPB, niat akseptor dalam memilih MKJP


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Herlina Tri D, SKM, M.Kes
Pengarang
SURYANI MASRURY - Pengarang Utama
NIM
P1337424518105
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
155 halaman, 19 tabel, 10 lampiran (68 lembar), 4
Dilihat sebanyak
536
Penerbit Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : PRODI DIV KEBIDANAN MAGELANG.,
Edisi
2019
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
SURYANI MASRURY. (2019).APLIKASI THEORY OF PLANNED BEHAVIOUR (TPB) TERHADAP NIAT AKSEPTOR MEMILIH METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG (MKJP)(2019).PRODI DIV KEBIDANAN MAGELANG:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

SURYANI MASRURY.APLIKASI THEORY OF PLANNED BEHAVIOUR (TPB) TERHADAP NIAT AKSEPTOR MEMILIH METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG (MKJP)(2019).PRODI DIV KEBIDANAN MAGELANG:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2019.Skripsi Profesi

SURYANI MASRURY.APLIKASI THEORY OF PLANNED BEHAVIOUR (TPB) TERHADAP NIAT AKSEPTOR MEMILIH METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG (MKJP)(2019).PRODI DIV KEBIDANAN MAGELANG:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2019.Skripsi Profesi

SURYANI MASRURY.APLIKASI THEORY OF PLANNED BEHAVIOUR (TPB) TERHADAP NIAT AKSEPTOR MEMILIH METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG (MKJP)(2019).PRODI DIV KEBIDANAN MAGELANG:Prodi DIV Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2019.Skripsi Profesi



Dirujuk oleh 0 dokumen