Detail Cantuman

Image of FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU IBU HAMIL TRIMESTER III MEMILIH TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NANGA BELITANG BULAN MARET TAHUN 2020

Skripsi Profesi

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU IBU HAMIL TRIMESTER III MEMILIH TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NANGA BELITANG BULAN MARET TAHUN 2020

XML

Data profil kesehatan Indonesia tahun 2017, cakupan pertolongan persalinan di fasilitas kesehatan di provinsi Kalimantan Barat sebesar 62,42 % dan belum mencapai target renstra tahun 2015-2019 (Profil Kesehatan Indonesia, 2019). Puskesmas Nanga Belitang adalah salah satu Puskesmas yang ada di Provinsi Kalimantan Barat dengan cakupan persalinan di fasilitas pelayanan kesehatan yang rendah dengan persentase hingga bulan agustus tahun 2019 sebesar 55,85 % (Puskesmas Nanga Belitang, 2019).
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku ibu hamil trimester III memilih tempat persalinan di wilayah kerja Puskesmas Nanga Belitang.
Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional menggunakan metode kuantitatif dan kualitatif. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah total samping untuk data kuantitatif dan purposive sampling untuk data kualitatif. Sebesar 43 sampel diberikan kuesioner persalinan serta dilakukan wawancara mendalam dengan 18 informan yang memenuhi kriteria.
Ibu hamil dalam penelitian ini berada pada umur yang ideal untuk hamil dan melahirkan, sebagian besar memiliki tingkat pendidikan dengan pendapatan keluarga rata-rata kurang dari UMK.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara variabel tingkat pengetahuan (p value = 0,003) dengan perilaku ibu hamil trimester III dalam memilih tempat persalinan. Variabel yang tidak berhubungan adalah pendapatan, kepercayaan, akses ke faskes, akses informasi, dukungan keluarga, peran bidan dan lingkungan sosial. Hasil data kuantitatif pada tiap variabel sejalan dengan data kualitatif kecuali variabel peran bidan.
Perbedaan hasil penelitian ini dengan penelitian sebelumnya diharapkan dapat menjadi referensi dalam pembelajaran mengenai perilaku ibu hamil trimester III dalam memilih tempat persalinan.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Dewi Andang Prastika, S.SiT, M. Kes dan Dr. Melyana Nurul Widyawati, S. ST, M. Kes
Pengarang
Novia Anggraini - Pengarang Utama
NIM
P1337424419194
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
117 hal + 23 tabel + 2 bagan + 14 lampiran
Dilihat sebanyak
952

Lampiran Berkas

Citation
Novia Anggraini. (2020).FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU IBU HAMIL TRIMESTER III MEMILIH TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NANGA BELITANG BULAN MARET TAHUN 2020().KAMPUS 1 POLTEKKES SEMARANG:Jurusan Kebidanan

Novia Anggraini.FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU IBU HAMIL TRIMESTER III MEMILIH TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NANGA BELITANG BULAN MARET TAHUN 2020().KAMPUS 1 POLTEKKES SEMARANG:Jurusan Kebidanan,2020.Skripsi Profesi

Novia Anggraini.FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU IBU HAMIL TRIMESTER III MEMILIH TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NANGA BELITANG BULAN MARET TAHUN 2020().KAMPUS 1 POLTEKKES SEMARANG:Jurusan Kebidanan,2020.Skripsi Profesi

Novia Anggraini.FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU IBU HAMIL TRIMESTER III MEMILIH TEMPAT PERSALINAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NANGA BELITANG BULAN MARET TAHUN 2020().KAMPUS 1 POLTEKKES SEMARANG:Jurusan Kebidanan,2020.Skripsi Profesi



Dirujuk oleh 0 dokumen