Detail Cantuman

Image of ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.R UMUR 21 TAHUN DI PUSKESMAS WINDUSARI

Tugas Akhir DIII

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.R UMUR 21 TAHUN DI PUSKESMAS WINDUSARI

XML

Continuity of care adalah suatu proses dimana tenaga kesehatan yang kooperatif terlibat dalam manajemen pelayanan kesehatan secara terus menerus menuju pelayanan yang berkualitas tinggi, biaya perawatan medis yang efektif. Pelayanan tersebut meliputi kehamilan, persalinan nifas, bayi baru lahir dan konseling KB. Penelitian ini bertujuan untuk melaksanakan asuhan kebidanan secara komprehensif pada Ny. R umur 21 tahun di Puskesmas Windusari.
Jenis penelitian ini adalah studi kasus. Subjek pada penelitian ini yaitu pada ibu dengan kehamilan fisiologis trimester III dengan umur kehamilan 36-40 minggu sampai bersalin, nifas, bayi baru lahir sampai KB di wilayah Windusari. Metode pengumpulan data menggunakan data primer dan data sekunder. Dataprimer didapatkan dari kumpulan fakta yaitu dari anamnesa dan data objektif. Data sekunder didapatkan dari KIA.
Hasil penelitian yaitu Ny. R memiliki riwayat kehamilan G2P1A0 usia kehamilan 38+5 minggu, mengalami keluhan pada kaki, ANC 9 kali,tetapi kunjungan ANC minimal ibu sudah sesuai. Tetapi ibu tidak melakukan ANC pada tanggal 4 Maret 2020. Asuhan kebidanan persalinan usia kehamilan 39+6 minggu didapatkan data yang tidak sesuai dengan teori manajemen persalinan pada kala II yaitu penolong tidak melakukan cuci tangan sebelum menggunakan handscoon, tidak menggunakan kain bersih untuk stenen dan pada kala III persalinan IMD bayi sudah mau menyusu dengan baik. Asuhan kebidanan nifas dan KB dilakukan pada 6 jam postpartum didapatkan hasil terakhir yaitu TFU sudah tidak teraba diatas simfisis dengan lochea alba yang berwarna kuning tidak ada cairan nanah, tidak ada kemerahan, tidak gatal, tidak berbau busuk, dan menggunakan KB pil. Asuhan kebidanan bayi baru lahir,bayi menyusu dengan kuat dan kegiatan menyusui dilakukan setiap kali bayi menginginkan atau tiap 2 jam. Disarankan kepada klien untuk melakukan secara rutin pemeriksaan kehamilan dan diharapkan bidanmelakukan asuhan dengan benar.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Sri Widatiningsih,M.Mid
Pengarang
DEWI MASRUROH - Pengarang Utama
NIM
P1337424217035
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
XVI+180 hlm.;Bilbl.;Ilus.;29 cm
Dilihat sebanyak
483
Penerbit Prodi DIII Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : Prodi Kebidanan Magelang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
DEWI MASRUROH. (2020).ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.R UMUR 21 TAHUN DI PUSKESMAS WINDUSARI().Prodi Kebidanan Magelang:Prodi DIII Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

DEWI MASRUROH.ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.R UMUR 21 TAHUN DI PUSKESMAS WINDUSARI().Prodi Kebidanan Magelang:Prodi DIII Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2020.Tugas Akhir DIII

DEWI MASRUROH.ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.R UMUR 21 TAHUN DI PUSKESMAS WINDUSARI().Prodi Kebidanan Magelang:Prodi DIII Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2020.Tugas Akhir DIII

DEWI MASRUROH.ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.R UMUR 21 TAHUN DI PUSKESMAS WINDUSARI().Prodi Kebidanan Magelang:Prodi DIII Kebidanan Magelang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2020.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen