Detail Cantuman

No image available for this title

Tugas Akhir DIII

GAMBARAN JUMLAH ERITROSIT PADA PENDERITA TBC YANG MENJALANI PENGOBATAN DI BALAI KESEHATAN MASYARAKAT WILAYAH SEMARANG

XML

GAMBARAN JUMLAH ERITROSIT PADA PENDERITA TBC YANG MENJALANI PENGOBATAN DI BALAI KESEHATAN MASYARAKAT WILAYAH SEMARANG

Rizky Oktaviani Dibawah Bimbingan M. Syamsul Arif
Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Semarang

ABSTRAK

Latar Belakang: TBC merupakan penyakit menular dengan sumber penularannya adalah pasien TBC positif. Anemia merupakan komplikasi tersering dari tuberkulosis. Keadaan ini diduga akibat adanya respon dari sistem imun, dimana sel-selnya melepaskan sitokin yang akan membantu dalam hal pemulihan atau mekanisme pertahanan tubuh terhadap infeksi. Sitokin dapat mengganggu produksi eritrosit. Anemia pada penderita tuberkulosis juga disebabkan karena efek dari konsumsi obat anti tuberkulosis memiliki efek samping kelainan-kelainan hematologis. Isoniazid dan rifampisin mempunyai efek samping terhadap reaksi hematologi seperti anemia dan trombositopenia.
Tujuan penelitian: Mengetahui gambaran jumlah eritrosit pada penderita TBC yang menjalani pengobatan di Balkesmas Wilayah Semarang.
Metode Penelitian: Penelitian yang dilakukan termasuk penelitian deskriptif dengan rancangan penelitian observasional (Non-eksperimental).
Hasil: Pemeriksaan jumlah eritrosit pada 22 sampel penderita tuberkulosis yang menjalani pengobatan di Balkesmas Wilayah Semarang menunjukkan rata-rata jumlah eritrosit pada seluruh sampel yaitu 4,53 juta sel/mm3 dengan persentase jumlah eritrosit normal 77,3% dan jumlah eritrosit rendah 22,7%.
Kesimpulan: Diperoleh persentase jumlah eritrosit berdasarkan karakteristik responden laki-laki 69,3% dan perempuan 88,9%, 85,8% kelompok usia dewasa awal, 81,3% pasien dengan IMT normal 81,3%, pasien tahap pengobatan lanjutan 73,4%, serta 80% pasien patuh minum obat memiliki hasil jumlah eritrosit normal.
Saran: Bagi penderita TBC tetap mengkonsumsi OAT secara teratur.
Kata kunci : Anemia, Jumlah Eritrosit, OAT, Tuberkulosis.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
M. Syamsul Arif SN, S.Kep, Ns., M.Kes
Pengarang
RIZKY OKTAVIANI - Pengarang Utama
NIM
P1337434116024
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
XII + 70 hlm.;Ilus.;29 cm.
Dilihat sebanyak
2011
Penerbit Prodi DIII Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Semarang : .,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
RIZKY OKTAVIANI. (2019).GAMBARAN JUMLAH ERITROSIT PADA PENDERITA TBC YANG MENJALANI PENGOBATAN DI BALAI KESEHATAN MASYARAKAT WILAYAH SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Semarang

RIZKY OKTAVIANI.GAMBARAN JUMLAH ERITROSIT PADA PENDERITA TBC YANG MENJALANI PENGOBATAN DI BALAI KESEHATAN MASYARAKAT WILAYAH SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Semarang,2019.Tugas Akhir DIII

RIZKY OKTAVIANI.GAMBARAN JUMLAH ERITROSIT PADA PENDERITA TBC YANG MENJALANI PENGOBATAN DI BALAI KESEHATAN MASYARAKAT WILAYAH SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Semarang,2019.Tugas Akhir DIII

RIZKY OKTAVIANI.GAMBARAN JUMLAH ERITROSIT PADA PENDERITA TBC YANG MENJALANI PENGOBATAN DI BALAI KESEHATAN MASYARAKAT WILAYAH SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Semarang,2019.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen