Detail Cantuman

Image of PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK KUNYIT DAN LAMA WAKTU PERENDAMAN TERHADAP KADAR FORMALIN PADA TAHU PUTIH

Skripsi D IV

PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK KUNYIT DAN LAMA WAKTU PERENDAMAN TERHADAP KADAR FORMALIN PADA TAHU PUTIH

XML

Formalin (formaldehyde) merupakan bahan yang dilarang digunakan sebagai bahan tambahan pangan, tetapi masih banyak digunakan dikalangan produsen tahu. Larutan kunyit memiliki senyawa aktif yang dapat digunakan untuk meminimalisir kadar formalin yaitu saponin (Damayanti, 2014). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak kunyit dan lama waktu perendaman terhadap kadar formalin pada tahu putih.
Jenis penelitian ini adalah true eksperimen dengan desain pretest-posttest control group design. Jumlah perlakuan sebanyak 9 perlakuan dengan 3 kali replikasi. Jumlah sampel sebanyak 28 tahu putih, 27 tahu putih sebagai perlakuan dan 1 tahu putih sebagai kontrol. Tahu putih berformalin direndam dengan variasi konsentrasi ekstrak kunyit 10%, 20%, dan 30% selama 6 jam, 12 jam, dan 24 jam. Analisis data menggunakan uji Pair “t” Test dan uji ANOVA TWO WAY.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh ekstrak kunyit terhadap penurunan kadar formalin pada tahu putih. Adapun variabel lama waktu perendaman tidak berpengaruh terhadap penurunan kadar formalin pada tahu putih. Semakin tinggi konsentrasi ekstrak kunyit, maka kadar formalin pada tahu putih semakin menurun.
Ekstrak kunyit dapat digunakan sebagai salah satu alternatif untuk menurunkan kadar formalin pada makanan. Larutan ekstrak kunyit berkonsentrasi 30% dengan lama waktu perendaman minimal 6 jam dapat sebagai alternatif mengurangi formalin.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Ika Hasna Mira Hastuti
Pengarang
IKA HASNA MIRA HASTUTI - Pengarang Utama
M. Choiroel Anwar - First Advisor
Tri Marthy Mulyasari - Second Advisor
Mela Firdaust - First Examiner
Zaeni Budiono - Second Examiner
NIM
P1337433215001
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xvi + 76pages: illustration; 22 x 30cm.
Dilihat sebanyak
1761
Penerbit Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan : Purwokerto.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
IKA HASNA MIRA HASTUTI. (2019).PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK KUNYIT DAN LAMA WAKTU PERENDAMAN TERHADAP KADAR FORMALIN PADA TAHU PUTIH().Purwokerto:Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan

IKA HASNA MIRA HASTUTI.PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK KUNYIT DAN LAMA WAKTU PERENDAMAN TERHADAP KADAR FORMALIN PADA TAHU PUTIH().Purwokerto:Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan,2019.Skripsi D IV

IKA HASNA MIRA HASTUTI.PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK KUNYIT DAN LAMA WAKTU PERENDAMAN TERHADAP KADAR FORMALIN PADA TAHU PUTIH().Purwokerto:Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan,2019.Skripsi D IV

IKA HASNA MIRA HASTUTI.PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK KUNYIT DAN LAMA WAKTU PERENDAMAN TERHADAP KADAR FORMALIN PADA TAHU PUTIH().Purwokerto:Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan,2019.Skripsi D IV



Dirujuk oleh 0 dokumen