Detail Cantuman

No image available for this title

Tugas Akhir DIII

ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY. A UMUR 26 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TRAJI

XML

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.A
UMUR 26 TAHUN DI PUSKESMAS TRAJI
KABUPATEN TEMANGGUNG

Nuke Desy Nurhuda1 , Sri Winarsih2

ABSTRAK
Asuhan kehamilan mengutamakan kesinambungan pelayanan (continuity of care). Menurut Manuaba, persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi (janin dan uri) yang telah cukup bulan atau dapat hidup diluar kandungan melalui jalam lahir atau melalui jalan lain, dengan bantuan atau tanpa bantuan (kekuatan sendiri) (Padila, 2014;h.140). Masa nifas adalah masa yang normal untuk semua ibu yang baru saja melahirkan. Asuhan neonatus atau asuhan bayi baru lahir normal merupakan asuhan yang diberikan kepada neonatus atau bayi baru lahir pada kondisi normal.(Arfiana, 2016;h.1)
Tujuan pembuatan laporan tugas akhir ini yaitu memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil, bersalin, nifas, kb, dan bayi baru lahir secara komprehensif.
Penulisan laporan tugas akhir ini dalam bentuk studi kasus dan didokumentasikan menggunakan metode SOAP.
Hasil studi kasus awal diperoleh diagnosa G1P0A0 usia kehamilan 37 minggu 5 hari fisiologis. Persalinan fisiologis pada usia kehamilan 38 minggu 6 hari, yang diikuti masa nifas fisiologis, bayi baru lahir fisiologis, dan konseling kontrasepsi pasca salin.
Pada kehamilan tidak ditemukan kesenjangan. Penatalaksanaan pada persalinan telah sesuai dengan langkah-langkah Asuhan Persalinan Normal namun terdapat kesenjangan yaitu saat menolong persalinan tidak menggunakan APD dengan lengkap. Pada masa nifas tidak ditemukan kesenjangan. Pada BBL tidak ditemukan kesenjangan.
Kesimpulan dari laporan tugas akhir ini yaitu penatalaksanaan asuhan kebidanan kehamilan, persalinan, nifas dan BBL pada kasus Ny. A telah dilaksanakan dan didokumentasikan menggunakan metode SOAP dengan asuhan Continuity of Care. Ada ketidaksesuaian antara rencana tindakan dan penatalaksanaan di lahan yang disebabkan karena penatalaksanaan yang dilakukan disesuaikan dengan kebutuhan ibu. Diharapkan semua wanita mendapatkan perawatan yang dibutuhkan sehingga selamat dan sehat selama kehamilan dan persalinannya. (Profil Kesehatan Indonesia, 2016)
_________________
Kata kunci : Asuhan Kebidanan Kehamilan, Persalinan, Nifas & KB, Bayi baru lahir
Pustaka : 32 pustaka (tahun 2009 s.d 2018)
Catatan :
1 : MahasiswaPoltekkesKemenkesSemarang
2 : PembimbingLaporanTugasAkhir


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Sri Winarsih, S.Pd., S.SiT., M.Kes
Pengarang
NUKE DESY NURHUDA - Pengarang Utama
NIM
P1337424216015
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xi, 164 Halaman, 14 tabel, 4 Lampiran
Dilihat sebanyak
1828
Penerbit DIII KEBIDAAN MAGELANG : PROI KEBIDANAN MAGELANG.,
Edisi
2019
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
NUKE DESY NURHUDA. (2019).ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY. A UMUR 26 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TRAJI(2019).PROI KEBIDANAN MAGELANG:DIII KEBIDAAN MAGELANG

NUKE DESY NURHUDA.ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY. A UMUR 26 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TRAJI(2019).PROI KEBIDANAN MAGELANG:DIII KEBIDAAN MAGELANG,2019.Tugas Akhir DIII

NUKE DESY NURHUDA.ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY. A UMUR 26 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TRAJI(2019).PROI KEBIDANAN MAGELANG:DIII KEBIDAAN MAGELANG,2019.Tugas Akhir DIII

NUKE DESY NURHUDA.ASUHAN KEBIDANAN KOMPERHENSIF PADA NY. A UMUR 26 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TRAJI(2019).PROI KEBIDANAN MAGELANG:DIII KEBIDAAN MAGELANG,2019.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen