Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi D IV

EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN SUAMI DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF

XML

Poltekkes kemenkes semarang
Jurusan Kebidanan magelang
Prodi Sarjana Terapan Kebidanan Magelang
2019
ABSTRAK
Dona Selviana1, Arfiana2 , Siti Rofi’ah3,
Efektivitas Pendidikan Kesehatan dengan Media Video terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Dukungan Suami dalam Pemberian ASI Eksklusif
ASI Eksklusif merupakan perilaku pemberian ASI dimana hanya memberikan Air Susu Ibu (ASI) saja kepada bayi sampai umur 6 bulan tanpa makanan dan ataupun minuman lain. Di Indonesia bayi yang mendapat ASI eksklusif hanya 35,73%, sedangkan di Kabupaten Temanggung hanya 28,8%. Hal ini menunjukkan bahwa pemberian ASI Eksklusif masih jauh dibawah target pemerintah yaitu 80%. Berdasarkan studi pendahuluan 10 sampel ibu menyusui didapatkan hasil bahwa hanya 3 ibu yang mendapatkan dukungan suami selama pemberian ASI eksklusif.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas media video terhadap peningkatan pengetahuan tentang ASI Eksklusif dan dukungan suami dalam pemberian ASI eksklusif di wilayah Puskesmas Kedu, Kabupaten Temanggung.
Metode penelitian ini menggunakan pre eksperimental dengan menggunakan rancangan one group pre test post test design. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 125 suami yang memiliki bayi usia 0-3 bulan. Sampel penelitian ini sejumlah 57 orang. Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan Proportionate Stratified Random Sampling. Uji statistik dalam penelitian ini menggunakan uji wilcoxon.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan suami tentang ASI eksklusif, dengan p value adalah 0,000 dan nilai Z = -6,573a, dan ada peningkatan dukungan suami dalam pemberian ASI eksklusif, dengan p value adalah 0,000 dan nilai Z = -6,516a. Dapat disimpulkan bahwa pendidikan kesehatan dengan media video efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan dukungan suami dalam pemberian ASI eksklusif. Suami perlu menambah informasi tentang ASI eksklusif sehingga dapat meningkatkan dukungan dalam pemberian ASI Eksklusif.
Kata kunci : pengetahuan suami, dukungan suami, pendidikan kesehatan
1: peneliti
2: pembimbing I
3: pembimbing II


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Arfiana,S.Kep.,Ns.,STr.Keb.,M.Kes
Pengarang
DONA SELVIANA - Pengarang Utama
NIM
P1337424515018
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xv+100 hlm+13 tab+9 lamp
Dilihat sebanyak
1084
Penerbit : Magelang.,
Edisi
2019
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
DONA SELVIANA. (2019).EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN SUAMI DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF(2019).Magelang:

DONA SELVIANA.EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN SUAMI DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF(2019).Magelang:,2019.Skripsi D IV

DONA SELVIANA.EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN SUAMI DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF(2019).Magelang:,2019.Skripsi D IV

DONA SELVIANA.EFEKTIVITAS PENDIDIKAN KESEHATAN DENGAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN SUAMI DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF(2019).Magelang:,2019.Skripsi D IV



Dirujuk oleh 0 dokumen