Detail Cantuman

Image of ANALISIS KONSISTENSI ISI REKAM MEDIS PADA KASUS DEMAM TIFOID DI RSUD KABUPATEN TEMANGGUNG

Tugas Akhir DIII

ANALISIS KONSISTENSI ISI REKAM MEDIS PADA KASUS DEMAM TIFOID DI RSUD KABUPATEN TEMANGGUNG

XML

Analisis kualitatif rekam medis penting dilakukan karena mendukung kualitas informasi dalam rekam medis pasien serta membantu dalam memberikan kode penyakit dan tindakan yang lebih spesifik. Dari studi pendahuluan, RSUD Kabupaten Temanggung belum melaksanakan analisis kualitatif rekam medis. Dalam penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Irmawati (2018) menunjukkan bahwa pada rekam medis tercatat hasil pemeriksaan tes widal titer O 1/60 sudah didiagnosa demam tifoid. Sedangkan menurut Peraturan Menteri Kesehatan nomor 5 tahun 2014, demam tifoid dapat didiagnosa apabila tes widal titer O menunjukkan hasil 1/320. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui analisis konsistensi isi rekam medis pada kasus demam tifoid di rsud kabupaten temanggung.
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Waktu penelitian dilakukan bulan Desember-April 2019. Teknik pengambilan obyek penelitian menggunakan insedental. Metode pengumpulan data yaitu observasi dan studi dokumentasi. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif dengan menyajikan persentase konsistensi.
Hasil penelitian analisis konsistensi menunjukan bahwa masih ditemukan ketidakkonsistenan rekam medis rawat inap kasus demam tifoid. Penelitian ini meneliti 5 rekam medis. Dari ketiga review analisis konsistensi didapatkan rata-rata kekonsitenan rekam medis menurut review kelengkapan dan konsistensi diagnosa 30,5%, review kelengkapan dan konsistensi pencatatan 20%, review pencatatan hasil yang dilakukan saat perawatan dan pengobatan 60%. Saran penulis, melakukan perbaikan formulir resume medis dan ringkasan masuk keluar, perlu SOP analisis kualitatif rekam medis, dilakukan penambahan petugas rekam medis dalam analisis kualitatif, mengadakan in house of training tentang konsistensi rekam medis, dan Ka. Instalasi Rekam Medis membuat laporan hasil review konsistensi rekam medis.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
NURMALIANA SARI
Pengarang
NURMALIANA SARI - Pengarang Utama
Siti Masrochah - First Advisor
NIM
P1337437116059
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xvi+74p;Bibl.;Ilus.;18cmx29cm
Dilihat sebanyak
1300
Penerbit Prodi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : Semarang.,
Edisi
2019
Subjek
Klasifikasi
NONE

Lampiran Berkas

Citation
NURMALIANA SARI. (2019).ANALISIS KONSISTENSI ISI REKAM MEDIS PADA KASUS DEMAM TIFOID DI RSUD KABUPATEN TEMANGGUNG(2019).Semarang:Prodi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

NURMALIANA SARI.ANALISIS KONSISTENSI ISI REKAM MEDIS PADA KASUS DEMAM TIFOID DI RSUD KABUPATEN TEMANGGUNG(2019).Semarang:Prodi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2019.Tugas Akhir DIII

NURMALIANA SARI.ANALISIS KONSISTENSI ISI REKAM MEDIS PADA KASUS DEMAM TIFOID DI RSUD KABUPATEN TEMANGGUNG(2019).Semarang:Prodi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2019.Tugas Akhir DIII

NURMALIANA SARI.ANALISIS KONSISTENSI ISI REKAM MEDIS PADA KASUS DEMAM TIFOID DI RSUD KABUPATEN TEMANGGUNG(2019).Semarang:Prodi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2019.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen