Detail Cantuman

No image available for this title

Tugas Akhir DIII

PERBEDAAN DERAJAT AGLUTINASI PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH METODE CELL GROUPING BERDASARKAN TINGKAT KONSENTRASI SUSPENSI SEL

XML

POLITEKNIK KESEHATAN SEMARANG JURUSAN ANALIS KESEHATAN KARYA TULIS ILMIAH, MEI 2018
PERBEDAAN DERAJAT AGLUTINASI PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH METODE CELL GROUPING BERDASARKAN TINGKAT KONSENTRASI SUSPENSI SEL
NUUR MUHJAH KHOOLIDAH, DIBAWAH BIMBINGAN DJOKO PRIYATNO

ABSTRAK
Latar belakang : Transfusi darah harus melalui prosedur yang ketat untuk mencegah efek samping reaksi transfusi. Salah satu prosedur yang harus dijalani adalah penentuan golongan darah ABO dan Rhesus. Kadar dari antigen dan antibodi berperan dalam pembentukan aglutinasi. Semakin banyak antigen-antibodi yang berikatan, akan membentuk aglutinasi yang semakin besar, jelas, dan semakin kuat.

Tujuan penelitian : Menganalisa perbedaan derajat aglutinasi pemeriksaan golongan darah metode cell grouping berdasarkan tingkat konsentrasi suspensi sel.

Metode penelitian : Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental. Subjek penelitian sejumlah 18 mahasiswa dikelompokkan berdasarkan golongan darah A, B dan AB. Setiap suspensi sel diberi perlakuan menjadi suspensi sel konsentrasi 5%, 10%, 15% dan 20%.

Hasil : Semua hasil pemeriksaan menunjukkan derajat aglutinasi 4+.

Kesimpulan : Suspensi sel konsentrasi 5%, 10%, 15% dan 20% pada pemeriksaan golongan darah A dan B menghasilkan data yang sama yaitu derajat aglutinasi 4+ dengan latar belakang yang jernih. Suspensi sel konsentrasi 5% pada pemeriksaan golongan darah AB membentuk derajat aglutinasi 4+ dengan latar belakang lebih jernih sebanyak 70%.

Kata Kunci : Golongan darah, cell grouping, konsentrasi suspensi sel, derajat aglutinasi.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Djoko Priyatno, SP, M.Sc
Pengarang
Nuur Muhjah Khoolidah - Pengarang Utama
NIM
P1337434115054
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
xi + 70 p.; Bibl.; Ilus.; 18 cm x 29 cm
Dilihat sebanyak
2487
Penerbit Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : Semarang.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
Nuur Muhjah Khoolidah. (2018).PERBEDAAN DERAJAT AGLUTINASI PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH METODE CELL GROUPING BERDASARKAN TINGKAT KONSENTRASI SUSPENSI SEL().Semarang:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

Nuur Muhjah Khoolidah.PERBEDAAN DERAJAT AGLUTINASI PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH METODE CELL GROUPING BERDASARKAN TINGKAT KONSENTRASI SUSPENSI SEL().Semarang:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Tugas Akhir DIII

Nuur Muhjah Khoolidah.PERBEDAAN DERAJAT AGLUTINASI PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH METODE CELL GROUPING BERDASARKAN TINGKAT KONSENTRASI SUSPENSI SEL().Semarang:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Tugas Akhir DIII

Nuur Muhjah Khoolidah.PERBEDAAN DERAJAT AGLUTINASI PEMERIKSAAN GOLONGAN DARAH METODE CELL GROUPING BERDASARKAN TINGKAT KONSENTRASI SUSPENSI SEL().Semarang:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen