Detail Cantuman

No image available for this title

Tugas Akhir DIII

PEMERIKSAAN MPN (MOST PROBABLE NUMBER) COLIFORM DAN IDENTIFIKASI Escherichia coli PADA JAMU GENDONG BERAS KENCUR DI PASAR PETERONGAN SEMARANG

XML

ABSTRAK
Latar Belakang: Jamu gendong beras kencur merupakan minuman tradisional yang masih dikonsumsi oleh masyarakat. Proses pembuatan yang masih menggunakan peralatan manual dan tradisional serta kurangnya perhatian terhadap kebersihan menjadi salah satu factor penyebab terkontaminasinya jamu dengan bakteri. Berdasarkan Peraturan Badan Pengawas Obat Dan Makanan Republik Indonesia Nomor HK.00.06.1.52.4011 Tahun 2009 tentang Penetapan Batas Maksimum Cemaran Mikroba Dan Kimia DalamMakanan, batas maksimum pencemaran bakteri coliform yaitu 20/ml.

Tujuan: Mengetahui pencemaran bakteri Coliform dan mengidentifikasi bakteri Escherichia coli pada jamu gendong beras kencur di Pasar Peterongan Semarang.

Metode: Merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel yaitu 4 jamu gendong beras kencur yang dijual di Pasar Peterongan, dan pemeriksaan dilakukan secara duplo.

Hasil: Hasil pemeriksaan bakteri Coliform pada sampel jamu gendong beras kencur yaitu 100% positif mengandung bakteri Coliform, dan dari keempat sampel tersebut, 75% sampel jamu teridentifikasi bakteri Escherichia coli.

Kesimpulan: Sampel jamu gendong beras kencur yang dijual di Pasar Peterongan Semarang tercemar oleh bakteri Coliform dan Escherichia coli.

Kata Kunci: Jamu, Coliform, MPN.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
SY. DIDIK WIDIYANTO, SKM.,M.Kes
Pengarang
NIM
P1337434115030
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
XII + 55 hlm.; Ilus.; 29cm
Dilihat sebanyak
1663
Penerbit Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : .,
Edisi
Subjek
Klasifikasi

Lampiran Berkas

Citation
AMELLIA VALENTINA RANDI SAPUTRO. (2018).PEMERIKSAAN MPN (MOST PROBABLE NUMBER) COLIFORM DAN IDENTIFIKASI Escherichia coli PADA JAMU GENDONG BERAS KENCUR DI PASAR PETERONGAN SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

AMELLIA VALENTINA RANDI SAPUTRO.PEMERIKSAAN MPN (MOST PROBABLE NUMBER) COLIFORM DAN IDENTIFIKASI Escherichia coli PADA JAMU GENDONG BERAS KENCUR DI PASAR PETERONGAN SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Tugas Akhir DIII

AMELLIA VALENTINA RANDI SAPUTRO.PEMERIKSAAN MPN (MOST PROBABLE NUMBER) COLIFORM DAN IDENTIFIKASI Escherichia coli PADA JAMU GENDONG BERAS KENCUR DI PASAR PETERONGAN SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Tugas Akhir DIII

AMELLIA VALENTINA RANDI SAPUTRO.PEMERIKSAAN MPN (MOST PROBABLE NUMBER) COLIFORM DAN IDENTIFIKASI Escherichia coli PADA JAMU GENDONG BERAS KENCUR DI PASAR PETERONGAN SEMARANG().:Prodi DIII Analis Kesehatan Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2018.Tugas Akhir DIII



Dirujuk oleh 0 dokumen