Detail Cantuman

No image available for this title

Skripsi D IV

PERBEDAAN SKOR OHI-S, ANGKA DMF-T DAN DEF-T PADA SISWA SD DI DAERAH PESISIR DAN PEGUNUNGAN DILIHAT DARI KONSUMSI AIR DAN POLA MAKAN

XML

Masalah kesehatan gigi dan mulut yang sering dialami oleh anak sekolah dasar adalah kebersihan gigi dan karies gigi, karena pada umumnya anak-anak mempunyai perilaku atau kebiasaan diri yang kurang menunjang terhadap pemeliharaan kesehatan gigi. Karies gigi merupakan penyakit dengan etiologi multifaktorial, yaitu adanya beberapa faktor yang menjadi penyebab terbentuknya lesi karies yaitu host, agent, subtrat, dan waktu. Selain faktor etiologi ada juga faktor non-etiologi atau dikenal dengan istilah indikator risiko seperti pola makan dan letak geografis. Secara geografis letak kediamannya, siswa SD di daerah pesisir dan pegunungan mempunyai resiko karies gigi yang berbeda jika dilihat dari kandungan kadar fluor dalam air yang dikonsumsi dan pola makan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan skor OHI-S, angka DMF-T dan def-t di daerah pesisir dan pegunungan dilihat dari konsusmsi air dan pola makan.
Jenis penelitian merupakan penelitian observasional analitik dengan desain penelitian cross sectional dan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling sehingga didapatkan jumlah sampel 82 siswa, 41 siswa daerah pesisir dan 42 siswa daerah pegunungan
Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai OHI-S, angka DMF-T dan def-t daerah pesisir sebesar 6,85, 0,63 dan 0,87 dan dan di daerah pegunungan sebesar 5,85, 1,51 dan 3,26. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan skor OHI-S, angka DMF-T dan def-t antara daerah pesisir dan pegunungan dengan nilai signifikansi p = 0,000, ρ = 0.002, dan ρ = 0.000. Saran penelitian, siswa mampu mengurangi konsumsi makanan kariogenik dan disarankan kepada siswa di daerah pegunungan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung fluor.


Informasi Detail

Pernyataan Tanggungjawab
Dr. Bedjo Santoso, S.SiT, M.Kes,; drg. Betty Saptiwi, M.Kes
Pengarang
KIAT IRMA FAKHRIYATIN - Pengarang Utama
Dr. Bedjo Santoso S.Si.T,M.Kes - First Advisor
drg. Betty Saptiwi M.Kes - Second Advisor
NIM
P17425213012
Bahasa
Indonesia
Deskripsi Fisik
-
Dilihat sebanyak
1127
Penerbit Prodi DIV Keperawatan Gigi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG : POLTEKKES KEMENKES SEMARANG.,
Edisi
Subjek
Klasifikasi
081

Lampiran Berkas

Citation
KIAT IRMA FAKHRIYATIN. (2017).PERBEDAAN SKOR OHI-S, ANGKA DMF-T DAN DEF-T PADA SISWA SD DI DAERAH PESISIR DAN PEGUNUNGAN DILIHAT DARI KONSUMSI AIR DAN POLA MAKAN().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIV Keperawatan Gigi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

KIAT IRMA FAKHRIYATIN.PERBEDAAN SKOR OHI-S, ANGKA DMF-T DAN DEF-T PADA SISWA SD DI DAERAH PESISIR DAN PEGUNUNGAN DILIHAT DARI KONSUMSI AIR DAN POLA MAKAN().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIV Keperawatan Gigi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2017.Skripsi D IV

KIAT IRMA FAKHRIYATIN.PERBEDAAN SKOR OHI-S, ANGKA DMF-T DAN DEF-T PADA SISWA SD DI DAERAH PESISIR DAN PEGUNUNGAN DILIHAT DARI KONSUMSI AIR DAN POLA MAKAN().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIV Keperawatan Gigi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2017.Skripsi D IV

KIAT IRMA FAKHRIYATIN.PERBEDAAN SKOR OHI-S, ANGKA DMF-T DAN DEF-T PADA SISWA SD DI DAERAH PESISIR DAN PEGUNUNGAN DILIHAT DARI KONSUMSI AIR DAN POLA MAKAN().POLTEKKES KEMENKES SEMARANG:Prodi DIV Keperawatan Gigi Semarang POLTEKKES KEMENKES SEMARANG,2017.Skripsi D IV



Dirujuk oleh 0 dokumen